Marhaban* ya bal-balan..**

by - June 12, 2010

gambar diculik dari ..... (lupa sourcenya)

*Marhaban = (Arab) Selamat datang
**Bal-balan = (Jawa) Sepak bola

Marhaban ya bal-balan, Selamat datang (bulan) sepak bola, Selamat datang piala dunia. Selama sebulan sebagian acara TV akan dipenuhi dengan berita tentang piala dunia selain tentunya berita tentang video mesum, kasus pajak, ribut-ribut DPR, kenaikan harga elpiji, listrik, dan berita-berita memprihatinkan lainnya.

Kalau anda suka acara-acara di RCTI dan Global TV, waspadalah, karena beberapa acara akan mengalami perubahan jam tayang. Kalau anda suka nonton infotainment, bersiaplah, karena pasti di acara infotainment pasti ada segmen dimana para artis akan diwawancara tentang tim jagoan mereka di piala dunia 2010 ini walaupun mungkin mereka tidak terlalu suka bola. Kalau anda yang tidak suka sepak bola tapi punya pacar yang suka sepak bola, bersabarlah, bulan ini mungkin jadi bulan yang agak berat bagi anda karena perhatian pacar anda terbagi ke piala dunia. Waktu bersama pacar mungkin harus dibagi dengan rival satu lagi : acara nobar. Kalau anda punya uang dan yakin akan prediksi anda, taruhanlah setan. Eh?

Lalu, apakah saya senang dengan piala dunia?. Tentu saja, walaupun saya bukan penggila sepak bola. Paling tidak ada acara bagus di tv selain sinetron dan film-film yang dipotong seenaknya karena iklan. Paling tidak bisa belajar dari Afrika, bagaimana menjadi tuan rumah untuk acara sekelas dunia. Maklumlah, agak aneh rasanya tinggal di negara dimana sepak bola hampir seperti agama kedua, tapi timnasnya belum berhasil masuk ke Piala Dunia. Jadi tuan rumah juga sepertinya masih mimpi jangka panjang. Tapi semoga nanti anak cucu cicit buyut saya nanti sempat merasakan serunya pesta piala dunia di negeri sendiri. Amien.

Ya sudahlah pemirsa, mari kita nikmati saja keceriaan piala dunia ini. Saya menulis postingan ini ketika babak 2 antara Uruguay - Prancis. Skor akhir 0-0. Ah ini yang saya tidak suka dari pertandingan yang ditentukan oleh durasi waktu, bukan skor. Menyimak 90 menit tanpa gol itu tidak menyenangkan. Tapi piala dunia masih panjang, baru jalan dua pertandingan. Semoga masih banyak hal-hal seru dari Afrika.



Selamat berpesta!




You May Also Like

1 comments

Pengisi Daya

Aku selalu bilang pada diriku sendiri, bahwa mencintaimu ini sebenarnya urusan mudah.  Kamu mungkin tidak menyadarinya, tapi setiap berada d...

Marhaban* ya bal-balan..**

gambar diculik dari ..... (lupa sourcenya)

*Marhaban = (Arab) Selamat datang
**Bal-balan = (Jawa) Sepak bola

Marhaban ya bal-balan, Selamat datang (bulan) sepak bola, Selamat datang piala dunia. Selama sebulan sebagian acara TV akan dipenuhi dengan berita tentang piala dunia selain tentunya berita tentang video mesum, kasus pajak, ribut-ribut DPR, kenaikan harga elpiji, listrik, dan berita-berita memprihatinkan lainnya.

Kalau anda suka acara-acara di RCTI dan Global TV, waspadalah, karena beberapa acara akan mengalami perubahan jam tayang. Kalau anda suka nonton infotainment, bersiaplah, karena pasti di acara infotainment pasti ada segmen dimana para artis akan diwawancara tentang tim jagoan mereka di piala dunia 2010 ini walaupun mungkin mereka tidak terlalu suka bola. Kalau anda yang tidak suka sepak bola tapi punya pacar yang suka sepak bola, bersabarlah, bulan ini mungkin jadi bulan yang agak berat bagi anda karena perhatian pacar anda terbagi ke piala dunia. Waktu bersama pacar mungkin harus dibagi dengan rival satu lagi : acara nobar. Kalau anda punya uang dan yakin akan prediksi anda, taruhanlah setan. Eh?

Lalu, apakah saya senang dengan piala dunia?. Tentu saja, walaupun saya bukan penggila sepak bola. Paling tidak ada acara bagus di tv selain sinetron dan film-film yang dipotong seenaknya karena iklan. Paling tidak bisa belajar dari Afrika, bagaimana menjadi tuan rumah untuk acara sekelas dunia. Maklumlah, agak aneh rasanya tinggal di negara dimana sepak bola hampir seperti agama kedua, tapi timnasnya belum berhasil masuk ke Piala Dunia. Jadi tuan rumah juga sepertinya masih mimpi jangka panjang. Tapi semoga nanti anak cucu cicit buyut saya nanti sempat merasakan serunya pesta piala dunia di negeri sendiri. Amien.

Ya sudahlah pemirsa, mari kita nikmati saja keceriaan piala dunia ini. Saya menulis postingan ini ketika babak 2 antara Uruguay - Prancis. Skor akhir 0-0. Ah ini yang saya tidak suka dari pertandingan yang ditentukan oleh durasi waktu, bukan skor. Menyimak 90 menit tanpa gol itu tidak menyenangkan. Tapi piala dunia masih panjang, baru jalan dua pertandingan. Semoga masih banyak hal-hal seru dari Afrika.



Selamat berpesta!




1 comment:

bybyq said...

*komen ngawur pagi2*

1. Seharusnya SepakBola menjadi aliran kepercayaan, bukan agama... Karena dia memuja Bola yang Bundar bukan Tuhan yang Esa.

2. Menurut pengalaman, babak2 awal memang tidak terlalu seru, karena sepertinya para tim 'besar' suka menyimpan-nyimpan energinya untuk babak-babak 'big match' nantinya. Yang seru ya kalau sudah menjelang partai perdelapan final.

3. Saya bukan pengamat sepak bola, dan meskipun dulu sempat ngikutin, tapi sekarang mulai ketinggalan karena nggak ada tipi di kos. *mengenaskan*